Cari :

Rabu, 02 Februari 2022

Amalan Lengkap Bulan Rajab

 

Bulan Rajab adalah salah satu dari bulan
Haram

Unduh buku: Klik di sini

Bulan Rajab adalah termasuk di antara bulan-bulan
barokah, bulan yang agung dan mulia. Dia termasuk
salah satu bulan-bulan harom atau asyhurul hurum
(Dinamakan bulan haram karena pada bulan itu orangorang jahiliyah mengharamkan peperangan dan memuliakannya ketika Islam datang tetap menjadikannya sebagai bulan haram dan bulan mulia) Di dalam AlQuran ada empat bulan di antara 12 bulan yang disebut sebagai bulan haram yaitu bulan Zulqo‟dah, Zulhijjah,
Muharrom dan bulan Rajab. Firman Allah:


Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah ialah dua
belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat
bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus,
maka janganlah menganiaya diri dalam bulan yang
empat itu,…... (QS. 9:36)

Dinamakan bulan Rajab karena pada bulan ini Allah
mencurahkan rahmat dan berkah-Nya untuk ummat
manusia. Pada bulan Rajab juga Allah akan melipat
gandakan pahala dan memaafkan kesalahan.
Rajab juga adalah salah satu dari nama sungai di
sorga yang warnanya lebih putih dari susu dan rasanya
lebih manis dari madu. Rajab adalah bulannya Allah
Swt, Sya‟ban adalah bulannya Rasulullah saw dan
Romadhon adalah bulannya ummat Nabi Muhammad
saw

Rabu, 12 Januari 2022

Ketika Sayidina Ali bin Abi Thalib Kwj Ungkap Rahasia Tentang Cinta

 




Baginda Nabi Muhammad saw sangat mencintai umatnya. Saking begitu cintanya, ketika baginda nabi Muhammad saw hendak menuju Sang Pencipta, beliau mengkhawatirkan dan tidak ingin umatnya untuk merasakan sakaratul maut.

Cinta memang sebuah lafaz yang sangat umum dan sering kita dengar sehari
-hari. Kata cinta begitu sangat banyak dan sering muncul dan mewarnai kehidupan kita.

Selasa, 11 Januari 2022

💌Moment Sebelum Fatimah Az-Zahra sa Dikubur💌


 


Para pecinta Rasulullah Saw dan Ahlul Baitnya tenggelam dalam duka yang mendalam. Pada tanggal 3 Jumadil Tsani tahun 11 Hijriah, putri tercinta Rasulullah Saw berpisah dari dunia fana dengan meninggalkan nilai-nilai utama dan abadi yang masih terus dikenang hingga kini.

 

Wasiat Sayyidah Fatimah kepada Imam Ali bin Abi Thalib sebelum menguburkan beliau: